Tenaga Pendamping Profesional... Bangun Desa Bangun Indonesia... Desa Terdepan Untuk Indonesia

Selasa, 18 November 2025

TPP PROVINSI BALI: Dari Satu Layar Dasboard Mengawal Desa-Desa Dampingan

BEKERJA menggunakan satu layar Laptop menyapa ke seluruh ruang-ruang Tenaga Pendamping dan Penggiat Desa hal yang dulu mustahil dilakukan kini menjadi hal mudah dengan adanya kemajuan Teknologi Informasi. 
Tenaga Pendamping Profesional (TPP) di semua tingkatan dapat mengawal dan melakukan komunikasi dengan masyarakat desa-desa dampingan melalui pemantauan di waktu yang sama untuk semua obyek yang dikehendaki di locus di manapun berada. Pekerjaan lintas wilayah jarak dan waktu dapat dilakukan dengan biaya murah, mudah dan efektif. 

Pemanfaatan alamat link website atau blogspot dengan menyusunnya dalam satu layar dasboard mempermudah untuk menjangkau dan memonetor semua obyek wilayah. Dengan masing-masing TPP memiliki halaman website atau blogspot sebagai ruang etalase, dapat berwujud etalase komunitas TPP yang di dalamnya terkumpul alamat link desa-desa yang menjadi locus kerja pendampingan.  

Tenaga Pendamping Profesional Provinsi Bali menginisiasi dengan menjadikan Dasboard Blogspot TPP sebagai ruang untuk berkreasi dan megoptimalkan peran dan manfaat. Semua bentuk informasi dan link dituangkan dalam halaman kerja yang dapat dipergunakan sebagai ruang berselancar, jendela untuk mengintip ruang-ruang lain yang ingin dimonetor dan disinggahi. Ke atas TPP dapat membuka Portal Dasboard TPP Pusat maupun link-link website yang kiranya berkaitan dengan kebutuhan informasi TPP di level Provinsi. Kebutuhan Informasi tentang Provinsi Bali dan Instansi di Bali ditautkan pula di Sidebar untuk mempermudah menjangkau informasi. 

Dan yang tidak kalah penting karena obyek utama pendampingan TPP adalah Masyarakat Desa maka Website Desa atau bila Desa belum memiliki Website dapat didampingi diarahkan untuk membuat sementara Blogspot Desa sebagai ruang etalase atau jendela Desa selanjutnya tidak ketinggalan untuk ditautkan di Blogspot yang diprakarsai Pendamping Desa di level Kecamatan. 

Secara ringkas Susunan Jaringan Link Media Informasi adalah sebagai berikut; TPP Pusat membuat Ruang Media Informasi bebasis situs link website, selanjutnya mengumpulkan alamat link Blogspot atau website yang dibangun TPP Provinsi dan TPP Provinsi mentautkan link Blog Kabupaten di bagian Sidebar Blogspot milik Provinsi. Demikian juga Blogspot Kabupaten memasang Link Blogspot  Pendamping Desa yang mengatasnamakan komunitas Pendamping Desa di level Kecamatan dan Blogspot Kecamatan memasang Link Website Desa Dampingan. Untuk menyamakan persepsi dan kemampuan bermedia sosial PIC TPP Provinsi Bali secara intens memberikan pelatihan terhadap TPP yang lain secara berjenjang pasca Bidang Informasi dan Media Pusat memberikan Peningkatan Kapasitas ke PIC seluruh provinsi di Indonesia via zoom.

Melalui cara memasang Link Alamat Situss atau URL (Universal Resource Locator) ke layar Dasboard Blogspot maka jarak dan waktu serasa tak bersekat. Semua ada di depan mata.  TPP Provinsi Bali memanfaatkan kemudahan Teknologi Informasi ini untuk mempermudah dan mempercepat kerja-kerja pendampingan selain sebagai cara mengkomunikasikan capaian hasil kerja ke publik dan khalayak umum.

Kita mencoba memulai dengan meng Klik www.tppindonesia.com kemudian klik Provinsi Bali di bagian Side Bar samping kanan layar. Selanjutnya mulai memilah memilih Kabupaten di Provinsi Bali di Sidebar yang di pasang di bagian kiri halaman Blogspot Provinsi Bali, misal klik Karangasem dilanjutkan menyusuri kecamatan dan desa-desa yang ada di kabupaten Karangasem. 

Untuk berselancar dan menyusuri pesona Bali melalui Manajemen Jaringan Link BlogSpot TPP hanya  dengan duduk manis menghadap laptop atau pegang handphone tanpa harus keluar biaya banyak dapat diwujudkan.  

Terimakasih TPP Provinsi Bali dan tentunya TPP di provinsi-provinsi yang lain akan mengikuti jejak cerdas ini untuk memudahkan kerja-kerja pendampingan. Bangun Desa Bangun Indonesia. Desa Terdepan untuk Indonesia. 18/11/2025

Oleh: Bidang Informasi dan Media TPP Pusat 

1 komentar:

  1. Menggunakan Blogspot brrjejaring menjadi solusi efektif untuk menghubungkan Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa dalam satu alur informasi yang mudah dikelola.

    BalasHapus