Tenaga Pendamping Profesional... Bangun Desa Bangun Indonesia... Desa Terdepan Untuk Indonesia

Rabu, 31 Desember 2025

TAHUN BARU 2026: Menteri Desa Memastikan Kesiapan Destinasi Wisata Desa di Kabupaten Serang Banten


BANTEN, Menjelang puncak libur Tahun Baru 2026 Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT), H. Yandri Susanto, S.Pt., M.Pd meninjau kesiapan untuk menyambut Tahun Baru 2026 dipantai Florida Desa Sindanglaya, Kecamatan Cinangka dan Pantai sambolo Desa Bandulu, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten Rabu (31/12/2025).

Dalam kunjungannya nya Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT), didampingi Bupati Serang Hj. Ratu Rachmatuzakiyah, S.Pd., M.M.beserta  jajaran dan Tenaga Pendamping Profesional (TPP) Kabupaten Serang.

Pak Menteri mengatakan saat ini, "Saya sebagai Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT). Wisata ke Pantai Kecamatan Cinangka dan Anyer wisata ya kaitannya dengan Desa".

"Maka hari ini meninjau kesiapan tempat wisata Pantai untuk menyambut pergantian tahun baru 2026 "

Lanjut Pak Menteri, "Kecamatan Cinangka dan Anyer Kita tau menjadi pusat keramaian yang kita pantau setiap tahunnya, tahun baru terjadi macet dimana mana karena pengunjung nya membludak, maka perlu persiapan disana sini termasuk yang paling penting dari segi keamanan dan kenyamanan wisatawan".

"Tadi saya pantau dari sisi pelayanan Alhamdulillah siap, termasuk harga tiket , kemudian makanan yang dijajakan yang sudah disiapkan dan jenis permainan tidak mengalami kenaikan" Ungkap Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT), Lebih lanjut Klik DAERAH 31/12/2025

Oleh:  Bidang Informasi dan Media 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar